Kekuatan Jiren yang dikatan sebagai mantan Dewa Penghancur




Siapakah Jiren?

Kemunculan Kale dan Kehebatan Jiren memberikan kita kejutan. Kale ternyata adalah seorang bangsa saiyan dari sedikit bangsa saiyan yang tersisa di alam semesta. Kale yang merupakan seorang perempuan tampilannya saat berubah menjadi super saiya mirip sekali dengan perubahan sang legendary Saiyan, Broly. Hanya saja kita semua sudah mengetahuinya  bahwa Broly bisa dikalahkan oleh Son Goku, Son Gohan dan kawan-kawannya pada masa lalu. Lagipula meskipun pada saat bertempur dengan Son Goku di Turnamen Beladiri Zeno Sama, Kale memang bisa menekan pergerakan Son Goku, dan Vegeta sampai mengatakan agar Son Goku berhati hati karena wujud Kale tersebut adalah wujud Bangsa Saiyan yang sebenarnya. Diluar dugaan pada saat Kale mengamuk, Jiren yang menjadi seorang perwakilan dari Universe 11 mampu mengalahkannya hanya dalah satu kali pukulan. Jiren adalah salah seorang anggota Pride Trooper yang merupakan Penjaga Universe 7 yang di pimpin oleh Toppo sang pejuang keadilan dan diawasi langsung oleh dewa penghancur Universe 11,Belmod. Diantara semua anggota Pride Trooper, diperkirakan Jiren adalah anggota paling kuat.

Belum ada yang tahu pasti, tapi pada kenyataannya jika anda benar benar mengikuti Dragonball Z, pastinya anda tahu kalau Broly yang merupakan legenda dari Bangsa Saiyan dan memiliki kemampuan mencapai Super Saiyan Berserker kalah oleh Kamehameha maksimal dari tiga orang super saiyan yaitu Son Goku, Son Gohan dan Son Goten dan dibantu oleh Trunks sebagai pengecoh. Dengan menggabungkan ke tiga kamehameha tersebut dan bantuan dari Trunks, Broly dapat dikalahkan. Pada saat Son Goku melawan Kale, Dia mengeluarkan Kamehameha dan bisa dihadang dengan mudah oleh Kale, padahal Son Goku sedang berubah menjadi Super Saiyan Blue.

Meskipun kelihatannya tidak serius, tapi Son Goku cukup tertekan menjelang akhir pertarungan terutama pada saat Kale mengamuk, Jiren dengan tenang merubah keadaan dengan menghentikan amukan Kale hanya dengan satu kali hantaman Ki dan itupun berlangsung sangat cepat.



Kekuatan Jiren?


Saat ini, satu-satunya jenis kekuatan yang mampu melampaui Dewa Penghancur adalah Ultra Instinct. Kemungkinan Jiren adalah Mortal yang menguasai Ultra Instinct, kemampuan yang bahkan para Dewa Penghancur sekalipun sangat sulit untuk menguasainya. Pada saat Toppo, teman se tim Jiren bertarung dengan Son Goku, dan Son Goku berada dalam level Super Saiyan Blue dengan menggunakan Kaioken, Toppo berkata bahwa Son Goku tidak akan bisa mengalahkan Jiren dengan kekuatan seperti itu. Bisa dikatakan bahwa kekuatan Jiren berada diatas Son Goku. Dan ini menjadikan perkataan Whis makin pasti bahwa yang mempu melampaui kekuatan Dewa Penghancur itu adalah Jiren. Kekuatan yang telah diketahui dari Jiren adalah Ki yang dia keluarkan berwarna Hijau, Berbeda dengan ki Son Goku yang berwarna Biru, ini terlihat saat ia menghantam Kale. Serta Energi dalam yang terpancar dari tubuhnya berwarna merah (sama dengan Toppo, dan Son Goku saat menggunakan Kaioken). Diperkirakan kekuatan Jiren berada diatas Toppo dan lebih cepat dari Son Goku. Ia dapat menangkis serangan dari Super Saiyan Blue Son Goku dengan sangat mudah dan tenang. .



Kelebihan dari Jiren daripada Son Goku


Digambarkan dalam anime Dragonball Super, sosok Jiren ini sangat tenang dan tidak mudah tersulut emosinya, meskipun dia sedikit angkuh dengan memperlihatkan kecepatannya pada Son Goku di awal awal pertandingan. Jiren juga petarung yang cepat tanggap, pada saat Kale mengamuk dalam keadaan Super Saiyan berserker, Jiren segera mengambil tindakan dan mampu mengalahkannya hanya dalam satu kali hantaman. Jika dilihat dari postur tubuhnya, sepertinya Jiren memiliki kondisi fisik yang lebih kuat dibanding Son Goku.



Tujuan Jiren?

Perkiraan tujuan dari Jiren. Soal rencana Jiren untuk mengembalikan Universe yang telah dihancurkan oleh Zeno menggunakan Super Dragon Ball, sepertinya rencana tersebut juga sama dengan rencana Son Goku. Son Goku pun berniat untuk memenangkan Turnamen, mendapatkan Super Dragon Ball, dan mengembalikan kembali semua Universe yang sudah dimusnahkan oleh Zeno menggunakan Bola Naga Super tersebut. Bahkan mungkin Goku malah akan meminta Universe dikembalikan lagi menjadi 18. Dengan alasan, mungkin dari Universe - Universe tersebut terdapat orang kuat yang bisa dia ajak bertarung.











Arigatou minna telah mengunjungi dan membaca Kekuatan Jiren yang dikatan sebagai mantan Dewa Penghancur. Silakan tinggalkan komentar dibawah ini minna ( ̄▽ ̄)/






Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 coment�rios:

Posting Komentar